Kenal lebih dekat dengan UKM - O SAHARA

Haaiiii...
Selamat datang di blog kami
Perkenalkan kami sebuah organisasi yang bergerak di bidang olahraga dan berada di Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Jember dengan nama UKM - O SAHARA

Penasaran dengan kata UKM - O SAHARA gak?

yuk, kita tengok sejarah dari UKM - O SAHARA
...................................................................................................................................................................
UKM - O SAHARA merupakan kepanjangan dari Unit Kegiatan Mahasiswa Olahraga yang berdiri pada bulan 11 November tahun 1999 dan digunakan untuk menampung minat dan bakat mahasiswa FTP UNEJ dalam bidang olahraga. SAHARA juga merupaka kepanjangan dari Persatuan mahasiswa olahraga dan merupakan buah pikiran dari dua mahasiswa yaitu Agung (angkatan 98) dan July Purnomo (angkatan 99) yang terinspirasi dari sebuah gurun di afrika yang cukup terkenal. Hal ini dikarenakan pada saat itu, kampus FTP tercinta masih tergolong kampus yang baru dan memiliki lingkungan yang sangat panas dan gersang. 
Namun, seiring berjalannya waktu akronim SAHARA lebih diartikan sebagai SATU HATI SATU RASA yang merupakan jargon dari UKM - O SAHARA dan diucapkan setiap kegiatan yang dilakukan di organisasi ini.

VISI dan MISI UKM - O SAHARA 
...................................................................................................................................................................
Sahara juga memiliki visi dan misi seperti organisasi lainnya. 
Visi Sahara yaitu Memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Jember
sedangkan MISI nya yaitu
1. Menciptakan dunia olahraga yang sportif
2. Mengembangkan potensi anggota UKM - O SAHARA khususnya dan seluruh masyarakat FTP pada umumnya

ngomong - ngomong soal anggota SAHARA nih, di organisasi anggota SAHARA tergolong menjadi 4 jenis yaitu :
a. Anggota Atlit : 
anggota ini merupakan mahasiswa FTP UNEJ yang terdaftar sebagai atlit UKM - O SAHARA FTP UNEJ dan cara mendaftarnya tinggal menghubungi para CO cabor yang ada di kepengurusan SAHARA
b. Anggota Tetap :
anggota SAHARA yang satu ini merupakan mahasiswa FTP UNEJ yang telah mendaftar dan mencalonkan diri sebagai anggota SAHARA dengan melewati serangkaian diklat ruang dan lapang yang diadakan oleh UKM - O SAHARA serta telah mengikuti kepanitiaan dan kegiatan yang diadakan oleh SAHARA
c. Pengurus Harian :
kalau anggota yang satu inii merupakan anggota yang telah melalui serangkaian diklat ruang dan lapang, mengikuti kegiatan dan kepanitiaan dari SAHARA dan mendapatkan nomor anggota dari SAHARA serta telah terpilih melalui keputusan mufakat untuk berkomitmen dalam mengurus dan organisasi yang ada di SAHARA
d. Anggota Kehormatan :
Anggota Sahara yang terakhir ini merupakan anggota yang menjadi bagian dari anggota tetap Sahara sebelumnya namun mereka telah menyelesaikan masa studinya di FTP atau biasa kita kenal dengan alumni.

SAHARA juga punya logo loh, yuk kita lihat logonya seperti apa....
...................................................................................................................................................................
itu dia logonya, namun di balik sebuah Logo pasti ada maknanya yaa..mari kita ulas sedikit makna dari logo SAHARA
Logo SAHARA terdiri dari 4 unsur, yaitu :
1. logo berbentuk segi enam, artinya melambangkan 6 cabang olahraga yang aktif di kegiatan UKM-O SAHARA (futsal, basket, bulu tangkis, tenis meja, voli, dan sepak bola)
2. bentuk segienam juga terinspirasi dari sarang lebah yang artinya organisasi ini diinginkan menjadi organisasi yang kokoh dan kuat yang berisi filosofi mengenai SAHARA yaitu menjadi UKM yang kuat dimana anggotanya ulet dalam menghadapi segala rintangan yang ada di FTP dan luar FTP
3. Berwara Biru artinya melambangkan ketenangan
4. terdapat bintang di tengah sebagai semangat yang selalu bersinar di dada setiap anggota SAHARA 

okeee..itu tadi seputar mengenai UKM - O SAHARA, mungkin ditulisan selanjutnya akan dibahas dengan tema yang lain
Thanks dan semoga bermanfaat
dan jangan lupa like, comment and subscribe channel youtube kami yaa 

Posting Komentar

0 Komentar